Entri 1
Entri 2
Entri 3
Entri 4
Entri 5

Minggu, 22 Februari 2009

Statistik Piala Dunia 1930 Uruguay

PIALA Dunia 1930 merupakan Piala Dunia FIFA yang pertama, dilangsungkan dari tanggal 13 Juli sampai 30 Juli. Kejuaraan ini diselenggarakan di negara Uruguay, yang juga merupakan juara Olimpiade saat itu.

Piala Dunia ini adalah satu-satunya yang tanpa babak kualifikasi; keikut sertaan hanya melalui undangan. Sangat sedikit tim Eropa yang mengikutinya karena susahnya perjalanan menyeberangi Samudra Atlantik; dua bulan sebelum kompetisi dimulai tidak ada satu negara pun di Eropa yang mau turut serta. Hanya berkat campur tangan dari presiden Federation Internationale de Football Association saat itu, Julies Rimet barulah empat tim dari negara Eropa bergabung bersama untuk mengikuti turnamen ini; Belgia, Perancis, Rumania dan Yugoslavia.


PESERTA TURNAMEN
EROPA
1. Belgia
2. Prancis
3. Rumania
4. Yugoslavia

AMERIKA UTARA & AMERIKA TENGAH
1. Amerika Serikat
2. Meksiko

AMERIKA SELATAN
1. Argentina
2. Bolivia
3. Brasil
4. Chile
5. Paraguay
6. Peru
7. Uruguay

SISTIM PERTANDINGAN
Tiga belas tim peserta dibagi kedalam empat grup, masing-masing juara grup maju ke babak semifinal. Pertandingan pertama dilaksanakan pada 13 Juli 1930 di mana Perancis mengalahkan Meksiko dengan skor 4-1. Empat pemenang grup, Argentina, Yugoslavia, Uruguay, dan AS, melaju ke babak semifinal.
Di semifinal kedua pertandingan sama-sama berakhir 6-1, Argentina mengalahkan AS dan Uruguay mengalahkan Yugoslavia. Tidak ada perebutan tempat ketiga.

GOL PERTAMA PIALA DUNIA
Gol pertama di jebolkan oleh Lucient Laurent pada 13 Juli 1930. di Stadion Pocitos milik klub Penarol di Montevideo. Ketika prancis mengalahkan Meksiko di partai perdana.“Saat itu pukul 15.12. Saya melihat teman saya Dafour menyodorkan bola pada Liberati dan mengumpan lagi pada saya. Bola lalu saya lesakkan ke gawang Meksiko yang saat itu dikawal Bonfiglio.” Kenang Laurent mengenai gol yang diciptakannya saat itu.Dan gol bersejarah sepanjang sejarah piala dunia ini hanya di saksikan oleh 1.000 penonton saja!.

HATTRICK PERTAMA PIALA DUNIA
Hattrick pertama dibuat oleh Bert Patenaude (AS) pada 17 Juli 1930 saat Amerika Serikat mengalahkan Paraguay dengan skor 3-0 yang dicetak pada menit 10’, 15’ dan 50’ . Pertandingan ini ditonton oleh 800 orang yang berlangsungkan di stadion Parque Central, Montevideo.

SEKILAS PARTAI FINAL
Final Piala Dunia pertama berlangsung di Stadion Centenario, Montevideo pada tanggal 30 Juli 1930 yang berakhir 4-2 untuk kemenangan Uruguay atas Argentina.Sebelum dimulainya pertandingan, kedua negara terjadi adu pendapat mengenai bola yang akan dipakai, wasit Long John Langenus akhirnya memutuskan pada babak pertama memakai bola buatan Argentina dan pada babak kedua menggunakan bola dari Uruguay.Publik Centenario diam ketika tim tamu unggul 2-1 karena gol Guillermo Stabile. Tapi, tuan rumah lalu berhasil mencetak tiga gol. Dan Uruguay berpesta sebagai juara Piala Dunia yang pertama ini.

STATISTIK TURNAMEN
Tuan rumah : Uruguay
Waktu : 13 Juli – 30 Juli 1930
Tim Finalis : 13 Negara (dari 3 konfederasi)
Jumlah pertandingan : 18
Juara : Uruguay
Runner-up : Argentina

Partai Perdana
Pertandingan : Prancis vs Meksiko (4-1)
Waktu : 13 Juli 1930
Tempat : Stadion Pocitos, Montevideo
Wasit : Domingo Lombardi (Uruguay)
Hakim garis : Henry Christophe (Belgia) & Almeida Rego (Brasil)
Pencetak gol pertama : Lucien Laurent (Prancis) 19’
Jumlah kartu kuning : -
Jumlah kartu merah : -
Jumlah penonton : 1.000 orang

Partai Final
Pertandingan : Uruguay vs Argentina (4-2)
Waktu : 30 Juli 1930
Tempat : Stadion Centenario, Montievideo
Pencetak gol : Dorado, Cea, Iriarte, Castro (Uruguay), Peucelle, Stabile (Argentina)
Wasit : wasit Long John Langenus
Hakim garis : -
Jumlah kartu kuning : -
Jumlah kartu merah : -
Jumlah penonton : 80.000 orang

URUGUAY : Alvaro Gestido (DF), Angel Melogno, Carlos Riolfo, Consuelo Piriz, Domingo Tejera (DF), Emilio Recoba (DF), Enrique Ballesteros (GK), Ernesto Mascheroni (DF), Hector Castro (FW), Hector Scarone (MF), Jose Andrade (MF), Jose Nasazzi (DF), Juan Carlos Cavo, Lorenzo Fernandez (DF), Miguel Cappuccini, Pablo Dorado (FW), Pedro Cea (MF), Pedro Petrone (FW), Pelegrin Anselmo (FW), Santos Urdinaran (FW), Victoriano Santos Iriarte (FW), Zailo Saldombide (FW), Alberto Suppici (Coach).

ARGENTINA : Adolfo Zumelzu (DF), Alberto Chividini (MF), Alejandro Scopelli (MF), Angel Bossio (GK), Atilio Demaria (MF), Carlos Puecelle (FW), Carlos Spadaro (FW), Edmundo Piaggio (MF), Fernando Paternoster (DF), Francisco Varallo (DF), Guillermo Stabile (FW), Jose Della Torre (DF), Juan Batasso (GK), Juan Evaristo (MF), Manuel Ferreira (FW), Mario Evaristo (FW), Natalio Perinetti (FW), Pedro Suarez (MF), Ramon Muttis (DF), Roberto Cherro (MF), Rodolfo Oralndi (DF), Juan Jose Tramutola (Coach).

Catatan Penting
Pemain terbaik : -
Penjaga gawang terbaik : -
Tim fair play/terbaik : -
Top score : Guillermo Stabile (Argentina) 8 gol
Kartu kuning pertama : -
Kartu merah pertama : -
Jumlah gol : 70 (3,89 gol per pertandingan)
Jumlah penonton : 434.500 (24.139 orang per pertandingan)

STATISTIK PERTANDINGAN

BABAK PENYISIHAN GROUP I
13 Juli 1930 France vs Mexico (4:1)(3:0)
15 Juli 1930 Argentina vs France (1:0)(0:0)
16 Juli 1930 Chile vs Mexico (3:0)(1:0)
19 Juli 1930 Chile vs France (1:0)(0:0)
19 Juli 1930 Argentina vs Mexico (6:3)(3:1)
22 Juli 1930 Argentina vs Chile (3:1)(2:1)

Klasmen :
1. Argentina (10-4)(6)
2. Chile (5-3)(4)
3. France (4-3)(2)
4. Mexico (4-13)(0)

BABAK PENYISIHAN GROUP II
14 Juli 1930 Yugoslavia vs Brasil (2:1)(2:0)
17 Juli 1930 Yugoslavia vs Bolivia (4:0)(0:0)
20 Juli 1930 Brasil vs Bolivia (4:0)(1:0)

Klasmen :
1. Yugoslavia (6-1)(4)
2. Brasil (5-2)(2)
3. Bolivia (0-8)(0)

BABAK PENYISIHAN GROUP III
14 Juli 1930 Romania vs Peru (3:1)(1:0)
18 Juli 1930 Uruguay vs Peru (1:0)(0:0)
21 Juli 1930 Uruguay vs Romania (4:0)(4:0)

Klasmen :
1. Uruguay (5-0)(4)
2. Romania (3-5)(2)
3. Peru (1-4)(0)

BABAK PENYISIHAN GROUP IV
13 Juli 1930 USA vs Belgium (3:0)(2:0)
17 Juli 1930 USA vs Paraguay (3:0)(2:0)
20 Juli 1930 Paraguay vs Belgium (1:0)(1:0)

Klasmen :
1. USA (6-4)(4)
2. Paraguay (1-3)(2)
3. Belgium (0-4)(0)

BABAK SEMIFINAL
26 Juli 1930 Argentina vs USA (6:1)(1:0)
27 Juli 1930 Uruguay vs Yugoslavia (6:1)(3:1))

BABAK FINAL
30 Juli 1930 Uruguay vs Argentina (4-2)(1:2)

Pemain Uruguay Jose Nasazzi dan Manuel Ferreira dari Argentina memimpin team mereka ke lapangan pada pertandingan babak Final.


Kapten tim Uruguay Jose Nasazzi (Kiri) berhadapan dengan kapten tim Argentina Manuel Ferreira sebelum babak final dimulai.



Penjaga gawang Argentina Juan Botasso gagal menghadang gol ke 4 Uruguay yang bersarang kegawangnya pada babak final.

Sumber :
id.wikipedia.org
fifa.com
Berbagai sumber bacaan.

Related Posts by Categories



Widget by Scrapur

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Daftar Arsip